Langgonawe adalah desa yang terletak di wilayah Kecamatan Wonggeduku Kabupaten Konawe,
- Sebelah utara berbatasan dengan desa Dawi-Dawi
- Sebelah selatan berbatasan dengan Wonua Monapa
- Sebelah barat berbatasan dengan kali konaweha
- Sebelah timur berbatasan dengan desa Tawarolondo
Pada tahun 2011 Bapak Lasse diangkat menjadi Pelaksana Desa pada saat itu oleh Pemerintah Kecamatan Wonggeduku Bapak Drs. Firdaus P. Raha selaku Camat. Seiring berjalannya waktu pada tahun 2012 Bapak Drs. Firdaus P. Raha bersama Bapak Asnadin K, S.Sos (Sekcam Wonggeduku) dan pemerintah Desa Langgonawe (Lasse) dan pemerintah Desa Dawi-Dawi (Sapey), memindahkan batas desa Langgonawe yang berada disebelah Utara ± 3 km masuk kedalam wilayah desa Dawi-Dawi dan menjadi Dusun 1 desa Langgonawe. Hingga saat ini masyarakat desa Langgonawe yang menetap didusun tersebut mencapai ± 90%.
Pada tahun 2018 Bapak Lasse digantikan oleh Bapak Amrin, SE sebagai Pelaksana Desa Langgonawe hingga tahun 2022. Pada tanggal 31 Oktober 2022 dilaksanan Pemilihan desa untuk pertama kalinya di desa Langgonawe, bapak Muhammad Yusup terpilih sebagai Kepala Desa Langgonawe periode 2022-2028.
Kirim Komentar